Janji Manis Bedah Rumah Berujung Pahit: Hunian Hancur,Material Tak Terbayar.

Avatar Author

Solihin

Published - public Sep 2, 2025 - 15:38 142 Reads
Bagikan:
Janji Manis Bedah Rumah Berujung Pahit: Hunian Hancur,Material Tak Terbayar.

Foto: Janji Manis Bedah Rumah Berujung Pahit: Hunian Hancur,Material Tak Terbayar.

Rejang Lebong (infolugas.com)-Kisah pilu mengiris hati. Warga Kecamatan Padang Ulak Tanding Kabupaten Rejang Lebong Provinsi Bengkulu, kini hanya bisa meratap, setelah program bedah rumah mangkrak menjadi pahitnya kenyataan. Harap dapatkan hunian layak, kini tinggal kenangan yang menyesakkan dada.
 

Dulu, rumah-rumah itu adalah saksi bisu tawa dan canda keluarga. Kini, yang tersisa hanyalah bangunan yang berserakan, atap yang menganga dan dinding yang tak selesai serta lantai tanah yang dingin.
 

"Dulu, kami membayangkan rumah yang hangat dan nyaman. Sekarang, hanya bisa memandangi seonggok bangunan tak selesai dengan hati hancur," ujar seorang ibu dengan suara bergetar, menahan isak tangis.

Program bedah rumah itu seperti mimpi di siang bolong, datang sekejap lalu menghilang tanpa jejak. Sekarang mereka tinggal seadanya bahkan sering menginap dikebun atau rumah keluarga. 
 

Kini, ancaman baru datang dari pemilik toko bangunan. Material yang sudah terpasang terancam dicabut kembali, menambah luka dan kepedihan warga. Hutang yang menumpuk semakin menghimpit kehidupan mereka yang sudah serba kekurangan.
 

"Sudah bertahun lebih menanti pembayaran dari pemerintah, namun bagai pungguk merindukan bulan. Pembayaran tak kunjung dilakukan pemerintah," Ujar Hengki pemilik toko Farel Bangunan Desa Tanjung Sanai II.

Diceritakan oleh Hengki Saputra, bahwa dahulu saat program ini mulai perjalan, toko Farel Bangunan memenangkan lelang untuk mendistribusikan bahan bangunan program bedah rumah.

"Konsultan sudah memerintahkan saya untuk mengirimkan material bangunan, namun dipertengahan jalan ada edaran dari pemerintah untuk menghentikan pembangunan," ujarnya dengan lirih.

Bukan tanpa usaha, Pemilik toko menuturkan sudah berulang kali berkoordinasi dengan konsultan, kepala bidang Perkim Pemkab Rejang Lebong. Namun hingga saat ini sepeserpun belum dibayar.

"Barang bangunan itu sebagian besar milik saya, tapi milik pemasok barang. Saya setiap Minggu menahan sedih dan malu, selalu ditagih," selorohnya dengan bergetar.

Ironisnya, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rejang Lebong seolah memilih untuk menutup mata dan telinga. Kepala Bidang Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) saling lempar tanggung jawab. Bahkan rumah warga dibongkar pun tak peduli.

Sementara itu, Hengki menambahkan jika berusaha maksimal terus berkomunikasi dengan pihak terkait, termasuk konsultan program bedah rumah dan Kabid Perkim Rejang Lebong. Mereka seolah lepas tangan karena sudah dipindahkan dan tidak bertugas disana lagi.

Menurut Hengki setelah berkonsultasi dengan konsultan, bahwa itu sudah clear dan harus dilaksanakan sesuai dengan hasil Inspektorat dilapangan, karena memang benar-benar dibangun.(*)

Melayani Pemasangan Iklan Online NR Florist Lubulinggau

Berita Populer

Lihat Semua

Advertorial

Lawyer in Canggu Bali Membantu Ekspatriat dan Masyarakat Lokal Menghadapi Kompleksitas Hukum
Advertorial

Lawyer in Canggu Bali Membantu Ekspatriat dan Masyarakat Lokal Menghadapi Kompleksitas Hukum

Lawyer in Canggu Bali Membantu Ekspatriat dan Masyarakat Lokal Menghadapi Kompleksitas Hukum

September 11, 2025
DLH Lubuk Linggau Tekankan Pentingnya 3R di RS Siloam
Advertorial

DLH Lubuk Linggau Tekankan Pentingnya 3R di RS Siloam

Lubuk Linggau, infolugas.com-Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Lubuk Linggau menjadi narasumber dalam kegiatan Sosialisasi Strategi Pengelolaan dan Daur Ulang L...

August 23, 2025
Trilegend Tour Pilihan Terbaik untuk Menikmati Liburan di Bandung
Advertorial

Trilegend Tour Pilihan Terbaik untuk Menikmati Liburan di Bandung

Trilegend Tour Pilihan Terbaik untuk Menikmati Liburan di Bandung

September 20, 2025
Wali Kota Lubuk Linggau Letakkan Batu Pertama Program Bantuan RTLH Tahun 2025
Advertorial

Wali Kota Lubuk Linggau Letakkan Batu Pertama Program Bantuan RTLH Tahun 2025

LUBUK LINGGAU, infolugas.com-Wali Kota Lubuk Linggau, H Rachmat Hidayat meresmikan sekaligus meletakkan batu pertama pembangunan bantuan Rumah Tidak Layak Huni...

September 30, 2025
Segera Dibentuk Tim Penyusunan Evaluasi Kinerja Kepala Daerah
Advertorial

Segera Dibentuk Tim Penyusunan Evaluasi Kinerja Kepala Daerah

LUBUK LINGGAU, infolugas.com-Wali Kota Lubuk Linggau, H Rachmat Hidayat mengatakan langkah awal yang harus dilakukan dalam penyusunan laporan evaluasi kinerja k...

September 17, 2025
Wali Kota Lubuk Linggau Tandatangani PKS OP3D
Advertorial

Wali Kota Lubuk Linggau Tandatangani PKS OP3D

Wali Kota Lubuk Linggau menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS) OP3D, menandai langkah strategis dalam pengelolaan data kependudukan dan pembangunan.

March 12, 2025
Bupati Ratna Machmud Teken MoU Data Statistik dengan BPS
Advertorial

Bupati Ratna Machmud Teken MoU Data Statistik dengan BPS

Musi Rawas, (infolugas.com)- Pemerintah Kabupaten Musi Rawas dalam hal ini bupati Musi Rawas Hj Ratna Machmud Menandatangani Nota Kesepakatan (MoU) dengan Kepal...

September 12, 2025
Ratna Machmud Mantabkan 9 Unggulan Musi Rawas
Advertorial

Ratna Machmud Mantabkan 9 Unggulan Musi Rawas

Musi Rawas, (infolugas.com)- Pemerintah Kabupaten Musi Rawas, dibawah kepemimpinan Bupati Hj Ratna Machmud dan Wakil Bupati H Suprayitno komitmen melaksanakan 9...

October 2, 2025
 Rapat Paripurna Terbuka DPRD Kota Lubuk Linggau
Advertorial

Walikota H.Rahmat Hidayat Menghadiri Rapat Paripurna Terbuka DPRD Kota Lubuk Linggau

Walikota H. Rahmat Hidayat menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kota Lubuk Linggau, membahas kebijakan strategis dan agenda pembangunan daerah.

March 3, 2025

Serba Serbi

Tidak Ada Lagi Artikel

Lihat Semua